Jumat, 18 Juli 2014

Mashed Potatoes

Bosan makan nasi sama mee tiap hari sekali2  bikin makanan ala2 western Kali ini mau coba di kasih sos yg katanya ala KFC rasanya, setelah di coba well.....,memang sedikit sama rasanya dg mash potatoes di KCF. 



Karna terburu buru mau di makan dan juga cuaca mendung gelap, seperti biasa nggak sempat ngambil foto  steak Nya, lain Kali kalau masak steak lagi aku aka uploade photonya, langsung Ke resep Saja ya....:D 😁

BAHAN : 

- 3 buah kentang Holan ukuran besar 
- 2 sdm whiped cream ( bisa di ganti susu ) 
- 1 sdm butter 
- bubuk merica secupkupnya
- garam secukupnya

BAHAN SOS :

- 2 sdm tepung terigu serbaguna ( segitiga ) 
- 1/2 sdt masako rasa ayam 
- 1, 1/4 cup air 
- 3 sdm minyak 


CARA MEMBUAT : 

- kupas kentang, cuci bersih, potong tipis2, dan steam sampai matang
- panas panas masukan butter, lecek kentang sampai lembut, masukan susu garam & merica bubuk, aduk sampai rata, siap di hidangkan. 

Sos 
- masukan minyak Ke pengorengan datar,  biarkan sampai panas, masukan 1 sdm tepung aduk aduk sampai kecoklatan, masukan sisa tepung 1 sdm aduk lagi, masukan air yg Sudah di campur masako aduk2 biarkan sampai saus kental, siap di hidangkan Bersama mashed potatoes. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar